Pages

Friday, June 3, 2022

MODUL AJAR MATEMATIKA KURIKULUM MERDEKA BELAJAR (TERBARU)

 


MODUL AJAR MATEMATIKA KURIKULUM MERDEKA BELAJAR (TERBARU)

MATERI BARISAN DERET

Rasionalisasi

Banyak permasalahan dunia nyata yang prosesnya terjadi dalam tahapan tahapan dan pola-pola tertentu. Situasi ini dapat dimodelkan menggunakan konsep barisan dan deret. Salah satu contoh aplikasi barisan adalah adalah pada bidang genetika. Gen-gen tertentu diurutkan untuk menentukan secara tepat gen-gen yang berkaitan dengan fungsi fisiologis tertentu, karakteristik tertentu, atau penyakit tertentu. Deret dapat digunakan untuk memprediksi kejadian-kejadian yang berulang secara teratur. Sebagai contoh adalah gempa bumi dan cuaca. Data yang sudah dikoleksi dapat dianalisis dalam bentuk barisan atau deret untuk selanjutnya dapat diprediksi kejadian yang akan datang dengan tingkat akurasi tinggi.

Di dalam modul ini pada pertemuan awal siswa akan mempelajari pola barisan bilangan, kemudian diharapkan siswa dapat menemukan karakteristik barisan/deret aritmetika dan geometri serta mengontruksi rumusnya serta dapat menerapkan untuk memecahkan masalah kontekstual yang terkait

Langkah-langkah Pembelajaran

B.9 Menentukan pola dari suatu barisan bilangan

B.10 Menjelaskan pengertian barisan aritmetika

B.11 Menentukan rumus suku ke-n suatu barisan aritmetika

B.12 Menyelesaikan masalah kontekstual yang terkait dengan barisan aritmetika

B.13 Menjelaskan pengertian deret aritmetika

B.14 Menentukan rumus jumlah n suku pertama suatu deret aritmetika

B.15 Menyelesaikan masalah kontekstual yang terkait dengan deret aritmetika.

B.16 Menjelaskan pengertian barisan geometri

B.17 Menentukan rumus suku ke-n suatu barisan geometri

B.18 Menyelesaikan masalah kontekstual yang terkait dengan barisan geometri

B.19 Menjelaskan pengertian deret geometri

B.20 Menentukan rumus jumlah n suku pertama suatu deret geometri

B.21 Menyelesaikan masalah kontekstual yang terkait dengan deret geometri.

B.22 Menjelaskan pengertian deret geometri tak hingga

B.23 Menentukan rumus jumlah deret geometri tak hingga

B.24 Menyelesaikan masalah kontekstual yang terkait dengan deret geometri tak hingga

Pemahaman Bermakna

• Semua barisan aritmetika dan geometri dapat dinyatakan secara rekursif atau eksplisit. Ada barisan yang dapat dinyatakan dengan kedua cara tetapi yang lain tidak bisa.

• Barisan aritmetika dapat diidentifikasi dengan selisih yang sama dan dapat dimodelkan dengan fungsi linear. Deret aritmetika tak hingga selalu divergen.

• Barisan geometris dapat diidentifikasi dengan rasio umum dan dapat dimodelkan dengan fungsi eksponensial. Deret geometri tak hingga divergen jika abs(r) ≥ 1 dan konvergen jika abs(r) <1.

• Barisan dan deret dapat ditemukan di banyak objek di alam.

Pertanyaan Pemantik

 Apakah yang dimaksud dengan barisan?

 Apakah perbedaan barisan dan deret?

 Berapa banyak macam barisan?

 Apakah dalam situasi dunia nyata terdapat masalah yang terkait dengan barisan dan deret?

Profil Pelajar Pancasila

• Bernalar Kritis

• Kreatif

Untuk Lebih lengkapnya download modul ajar barisan deret DISINI

Modul Ajar Materi Statistika Peluang Kurikulum Merdeka Belajar Download DISINI

Modul Ajar Materi Kombinasi Kurikulum Terbaru Download DISINI

KUMPULAN PERANGKAT PEMBELAJARN MATEMATIKA KLIK DISINI

KUMPULAN LKPD/LKS MATEMATIKA KLIK DISINI

0 komentar:

Post a Comment

Search This Blog